Rabu, 10 September 2014

Untuk Apa Sih Hand Pallet Itu Digunakan??

Holla, ini adalah post ke-2 artikel saya yang berjudul hand pallet. Kesempatan kedua kali ini saya membahas penggunaan hand pallet dan fungsinya. Kegiatan pengangkutan atau pemindahan barang pada sebuah pabrik besar maupun industri kecil dengan jumlah barang yang sedikit sampai jumlah barang yang besar, dari yang tidak seberapa berat sampai beratnya berton-ton, memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lain. Untuk jumlah barang yang banyak, apalagi beratnya sampai ratusan kilo atau bahkan mencapai ton, tentu mustahil mereka hanya mengandalkan tenaga manusia untuk mengangkut barang-barang tersebut. Mereka tentu menggunakan alat bantu agar pemindahan dan pengangkutan barang-barang tersebut lebih mudah, efektif dan efisien. Sekarang banyak perusahaan menggunakan alat-alat sejenis pengangkut barang berat dari yang memiliki ukuran kecil dan model sederhana, sampai berukuran besar dengan model yang sedikit rumit. Banyak yang menyebut alat tersebut adalah sebuah truck pengangkut barang. Banyak yang belum mengetahui apa nama alat tersebut bahkan berfungsi sebagai apa saja alat tersebut. Alat pengangkut tersebut disebut dengan Hand Pallet. Hand Pallet berupa truck kecil dengan 4 roda kecil, 1 buah kemudi bagian belakang, dan 2 garpu yang digunakan untuk mengangkut barang.
fungsi hand pallet
Hand Pallet sendiri memiliki banyak jenisnya seperti Hand Pallet Manual, Hand Pallet Electric, Hand Pallet Scissor, dan Hand Pallet Scale dan ada juga Hand Pallet berbahan aluminium yang tentu lebih kuat dan tahan korosi di segala macam cuaca. Fungsi dari Hand Pallet sendiri adalah untuk memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lain.
Jika mengangkut barang yang terletak pada ketinggian tertentu pada Hand Pallet Manual/Standart caranya dengan memompa tuas secara manual, dan untuk Hand Pallet Manual tinggi maksimal barang yang akan diangkut adalah 20 cm dan untuk Hand Pallet Scissor tinggi maksimalnya adalah 80 cm. Untuk Hand Pallet Electric pemompaannya tidak perlu memompa tuas secara manual, karena sudah menggunakan batery recharge, hanya dengan cara menarik tuas maka garpu akan terangkat secara otomatis sesuai keinginan. Penggunaan alat ini cukup mudah dan simpel, karena didesain sederhana sehingga bisa digunakan dimana saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar